JAKARTA, jurnal-ina.com – Pecatur nasional putri Dewi Ardhiani Anastasia Citra pada tahun 2019 pernah berenang di sungai Rhine di Basel, Swiss, bersama Sean Winshand Cuhendi.
Sungai ini memang berbeda dengan Sungai Arre yang membelah Kota Bern, Swiss lokasi hilangnya anak Ridwan Kamil.
Sean yang kemudian menjadi suaminya, sempat tersangkut jaring yang ada di sungai tersebut. Beruntung tidak terjadi apa-apa.
Sungai Rhine menuju arah berbelok
“Saya sempat panik dan ketakutan,” kata Citra seperti yang disampaikan pengamat catur Kristianus Liem.
Sungai di Swiss memang diperuntukkan bagi penduduk lokal. Menarik minat warga karena airnya sangat jernih, namun berarus deras karena di tengah agak dalam.
Pada musim panas saja masih menunjukkan angka 16 derajat celcius. Saat itulah penduduk lokal menanfaatkan momen untuk bersantai di sungai-sungai Swiss.
KRIS – AYRP
Di sungai tengah Kota Basel ini bisa berenang dan berjemur. Foto: Kristianus Liem
Artikel ini sudah terbit di govnews-idn.com